Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

(حَكَمَ) Hakama Artinya, Tashrif dan Contoh Kalimatnya

 Apa yang dimaksud dengan Hakama (حَكَمَ)?

Hakama merupakan bentuk fi’il madhi. Hakama artinya memerintah atau mengatur atau mengadili. Tulisan arab Hakama adalah حَكَمَ. dimana kata Hakama terdiri dari 3 huruf hijaiyah, yakni huruf kha’, huruf kaf, dan huruf mim.  Adapun bentuk perubahan atau tasrif kata Hakama (حَكَمَ) sebagai berikut  

حَكَمَ  يَحْكُمُ حَكْمًا وَمَحْكَمًا فَهُوَ حَاكِمٌ وَذَاكَ مَحْكُوْمٌ اُحْكُمْ لَاتَحْكُمْ مَحْكَمٌ مَحْكَمٌ مِحْكَمٌ

Hakama – Yahkumu – Hakman – Wa mahkaman – fahuwa – hakimun – wa dzaka – mahkumun – uhkum – la tahkum – mahkamun – mahkamun - mihkamun

  1. Fi’il Madhi =  (حَكَمَ) Hakama artinya telah memerintah
  2. Fi’il Mudhori’ = (يَحْكُمُ) Yahkumu artinya sedang memerintah
  3. Masdar = (حَكْمًا) Hakaman artinya Perintah
  4. Isim Fa’il = (حَاكِمٌ) Hakimun artinya Orang yang memerintah atau mengadili.
  5. Isim Maf’ul = (مَحْكُوْمٌ) Mahkumum artinya yang diperintah
  6. Fi’il Amr = (اُحْكُمْ) Uhkum artinya Memerintahlah!
  7. Fi’il Nahi = ( لَاتَحْكُمْ) La tahkum artinya janganlah engkau memerintah
  8. Isim Makan/Isim Zaman = (مَحْكَمٌ) Mahkamun artinya tempat atau waktu memerintah atau mengadili
  9. Isim Alat = (مِحْكَمٌ) Mihkamun artinya alat untuk memerintah

Kata Hakama (حَكَمَ) bisa berubah menjadi Hakamtu, Hakamtuma dan Hakamtum tergantung pada dhomir (kata ganti yang digunakan). Adapun perubahan kata berdasarkan dhomirnya disebut dengan tasrif lughowi, berikut ini penjelasan dan contoh tentang tasrif lughowi fi’il madhi kata Hakama (حَكَمَ)

Tasrif Lughowi fi’il Madhi kata Hakama (حَكَمَ)

Tasrif adalah perubahan kata, di dalam bahasa arab penggunaan kata kerja akan berubah-ubah sesuai dengan dhomir (kata ganti) yang berada di depannya, sehingga penulisan kalimat saya telah memerintah dengan kalian telah memerintah itu berbeda. Di bawah ini adalah penulisan Tasrif Lughowi Fi’il Madhi dengan kata Hakama (حَكَمَ) dari kata ganti dengan huruf ana sampai nahnu, di mana perubahan bentuk fi’il madhi dengan dhomir disebut juga tasrif lughowi fi’il madhi

  1. هُوَ حَكَمَ huwa Hakama artinya Dia laki-laki telah memerintah
  2. هُمَا حَكَمَا huma Hakama artinya Mereka laki-laki berdua telah memerintah
  3. هُمْ   حَكَمُوا hum hakamu artinya Mereka laki laki telah memerintah
  4. هِيَ حَكَمَتْ hiya Hakamats artinya Dia wanita telah memerintah
  5. هُمَا حَكَمَتَا huma Hakamata artinya Mereka wanita berdua telah memerintah
  6. هُنَّ حَكَمْنَ hunna hakamna artinya Mereka wanita telah memerintah
  7. أَنْتَ حَكَمْتَ Anta hakamta artinya Kamu laki-laki telah memerintah
  8. أَنْتُمَا حَكَمْتُمَا antuma hakamtuma artinya Kamu berdua laki-laki telah memerintah
  9. أَنْتُمْ حَكَمْتُمْ antum hakamtun artinya Kamu semua laki-laki telah memerintah
  10. أَنْتِ حَكَمْتِ anti hakamti artinya Kamu wanita telah memerintah
  11. أَنْتُمَا حَكَمْتُمَا antuma hakamtuma artinya Kamu berdua wanita telah memerintah
  12. أَنْتُنَّ حَكَمْتُنَّ antunna hakamtunna artinya Kamu semua wanita telah memerintah
  13. أَنَا حَكَمْتُ ana hakamtu artinya Saya telah memerintah
  14. نَحْنُ حَكَمْنَا nahnu hakamna artinya Kami telah memerintah

(حَكَمَ) Hakama Artinya, Tashrif dan Contoh Kalimatnya

Contoh Kalimat dengan kata Hakama (حَكَمَ)

Berikut adalah 5 contoh kalimat dengan kata Hakama (حَكَمَ) di bahasa Arab, adapun warna kuning kami berikan kepada kata yang menggunakan kata Hakama (حَكَمَ)  supaya memudahkan di dalam mempelajari dan memahaminya, apabila saudara mempunyai pertanyaan silakan tulis melalui kolom komentar di bawah.

  1.  ۙاِنَّ اللّٰهَ قَدۡ حَكَمَ بَيۡنَ الۡعِبَادِ innallaha qod hakama bainal ‘ibad artinya karena Allah telah menetapkan keputusan antara hamba-hamba-(Nya)." (al ghofir ayat 48)
  2.  وَاِنْ حَكَمْتَ فَاحْكُمْ بَيْنَهُمْ بِالْقِسْطِۗ wa in hakamta fahkum baynahum bil qisti artinya Tetapi jika engkau memutuskan (perkara mereka), maka putuskanlah dengan adil. (al ma’idah ayat 42)
  3. وَاِذَا حَكَمْتُمْ بَيْنَ النَّاسِ اَنْ تَحْكُمُوْا بِالْعَدْلِ ۗ wa idza hakamtum bainanasi an tahkumu bil ‘adli artinya dan apabila kamu menetapkan hukum di antara manusia hendaknya kamu menetapkannya dengan adil. (An Nisa’ ayat 58)
  4. أفغانستان تحت حكم طالبان: كيف تنظر شابة أفغانية للمستقبل بعد منع النساء من ارتياد الجامعة والعمل؟ artinya Afghanistan di bawah pemerintah Taliban: Bagaimana seorang wanita muda Afghanistan melihat masa depan setelah mencegah wanita kuliah dan bekerja?
  5. حكم الاحتفال والتهنئة بالسنة الجديدة 2023 artinya Hukum Merayakan dan Mengucapkan Selamat Tahun Baru 2023

Posting Komentar untuk "(حَكَمَ) Hakama Artinya, Tashrif dan Contoh Kalimatnya"

ِِِArtikel Pilihan:



Contoh Soal Simple Past Pilihan Ganda dan Jawabannya

close