Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bahasa Arab Bagaimana dan Contoh Kalimatnya

 Apa Bahasa arabnya Bagaimana?

Bahasa arab Bagaimana adalah Kaifa (كَيْفَ), Kaifa terdiri dari 3 huruf hijaiyah, yakni huruf kaf. huruf ya’ dan huruf fa’. Kaifa berfungsi sebagai kata tanya untuk menanyakan keadaan benda atau orang. Seperti kalimat bagaimana kakak anda = كَيْفَ حَالُ  أَخُوْكَ

  1. Bahasa arab bagaimana kabar dia (laki-laki) adalah  كَيْفَ حَالُهُ   Kaifa haluhu
  2. Bahasa arab Bagaimana kabar mereka berdua (laki-laki) adalah كَيْفَ حَالُهُمَا  Kaifa haluhuma.
  3. Bahasa arab Bagaimana kabar mereka laki-laki semua adalah كَيْفَ حَالُهُمْ Kaifa haluhum 
  4. Bahasa arab Bagaimana kabar dia perempuan adalah  كَيْفَ حَالُهَا Kaifa haluha 
  5. Bahasa arab Bagaimana kabar mereka berdua perempuan adalah كَيْفَ حَالُهُمَا Kaifa haluhuma 
  6. Bahasa arab Bagaimana kabar mereka semua perempuan adalah  كَيْفَ حَالُهُنَّ Kaifa haluhunna 
  7. Bahasa arab Bagaimana kabar kamu laki-laki adalah كَيْفَ حَالُكَ Kaifa haluka 
  8. Bahasa arab Bagaimana kabar kamu berdua laki-laki adalah كَيْفَ حَالُكُمَا Kaifa halukuma
  9. Bahasa arab Bagaimana kabar Kamu semua laki-laki adalah كَيْفَ حَالُكُمْ Kaifa halukum
  10. Bahasa arab Bagaimana kabar kamu perempuan adalah كَيْفَ حَالُكِ Kaifa haluki 
  11. Bahasa arab Bagaimana kabar kalian berdua perempuan adalah كَيْفَ حَالُكُمَا Kaifa halukuma 
  12. Bahasa arab Bagaimana kabar kamu semua perempuan adalah كَيْفَ حَالُكُنَّ Kaifa halukunna.

Bahasa Arab Bagaimana dan Contoh Kalimatnya
Gambar 1.0. Bahasa Arab Bagaimana dan Contoh Kalimatnya

Contoh Kalimat dengan kata Bagaimana (كَيْفَ) di Bahasa Arab

Berikut adalah 6 contoh kalimat dengan kata Bagaimana (كَيْفَ) di Bahasa Arab, adapun warna kuning kami berikan kepada kata yang menunjukkan kata kaifa supaya memudahkan di dalam mempelajari dan memahaminya. Apabila saudara mempunyai pertanyaan, keluhan dan saran silahkan tulis melalui kolom komentar di bawah

  1. فَقُتِلَ كَيۡفَ قَدَّرَۙ‏ faqutila kaifa qoddaro artinya maka celakalah dia! Bagaimana dia menetapkan? Al Qur’an Surat Al Muddatsir ayat 19
  2. وَاِلَى السَّمَآءِ كَيۡفَ رُفِعَتۡ wa ilas samaa I kaifa rufi’ats artinya dan langit, bagaimana ditinggikan?Al Qur’an Surat Al Ghosiyah ayat 18
  3. وَكَيۡفَ اَخَافُ مَاۤ اَشۡرَكۡتُمۡ وَلَا تَخَافُوۡنَ اَنَّكُمۡ اَشۡرَكۡتُمۡ بِاللّٰهِ مَا لَمۡ يُنَزِّلۡ بِهٖ عَلَيۡكُمۡ wa kaifa akhofu maa asyroktum wa la takhofuuna annakum asyroktum billahi mala yunazzil bihi ‘alaikum artinya Bagaimana aku takut kepada apa yang kamu persekutukan (dengan Allah), padahal kamu tidak takut dengan apa yang Allah sendiri tidak menurunkan keterangan kepadamu. Al Qur’an Surat Al An’am Ayat 81
  4. وَاِلَى الۡجِبَالِ كَيۡفَ نُصِبَتۡ wa ilal jibaali kaifa nushibats artinya Dan gunung-gunung bagaimana ditegakkan? Al Qur’an Surat Al Ghosiyah ayat 19
  5. أَلَمْ تَرَ كَيْفَ فَعَلَ رَبُّكَ بِعَادٍ alam taro kaifa fa’ala robbuka bi’aadin artinya Apakah kamu tidak memperhatikan bagaimana Tuhanmu berbuat terhadap kaum 'Aad? Al Qur’an Surat Al Fajr ayat 6
  6. اَلَمۡ تَرَ كَيۡفَ فَعَلَ رَبُّكَ بِاَصۡحٰبِ الۡفِيۡلِؕ alam taro kaifa fa’ala robbuka bi ashhaabil fiili Artinya Tidakkah engkau (Muhammad) perhatikan bagaimana Tuhanmu telah bertindak terhadap pasukan bergajah? Al Qur’an Surat Al fiil ayat 1

Posting Komentar untuk "Bahasa Arab Bagaimana dan Contoh Kalimatnya"

ِِِArtikel Pilihan:



Contoh Soal Simple Past Pilihan Ganda dan Jawabannya

close