Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Manfaat Makan Mie Ayam dan Bahan Bakunya

 Apa itu Makanan Mie Ayam?

Mie Ayam adalah masakan khas Indonesia yang merakyat dan dicintai oleh masyarakat indonesia, Menurut Situs Wikipedia, Mie ayam adalah hidangan Indonesia yang terbuat dari mie gandum kuning yang dibumbui dengan daging ayam yang biasanya dipotong dadu. Mie Ayam terkenal atas kelezatan, kenikmatan dan harum baunya yang sangat harum. Karena itu hampir diseluruh Indonesia anda akan menemukan mie ayam baik di pinggiran jalan ataupun makanan kelas restoran. 

Biasanya mie ayam disajikan bersama kerupuk, irisan sawi dan taburan daging ayam pada kuah mie ayamnya. Penjual mie ayam dapat anda temui mulai dari pagi hari jam 9 pagi sampai jam 10 malam. Harga mie ayam berkisar dari Rp 6.000,- permangkuk (harga mie ayam di daerah kediri) sampai puluhan ribu rupiah harga kelas restoran.

Apa saja bahan baku untuk membuat Mie Ayam?

Menurut situs lestariweb.com berikut daftar bahan baku untuk membuat mie ayam 

  1. 250 gram mie ayam ( siap beli) atau mie kering, rebus, tiriskan
  2. 350 gram fillet ayam, cincang bentuk kotak kecil
  3. 1 buah bawang bombay, cincang
  4. 1 sendok makan kecap asin
  5. 2 sendok makan saus tiram
  6. 3 sendok makan kecap manis
  7. Sawi hijau atau caisin, potong sesui selera
  8. Bumbu Halus:
  9. 2 buah bawang putih
  10. 2 cm jahe
  11. 1/2 cm kunyit atau 1/4 sdt kunyit bubuk (optional)
  12. 1 sendok teh merica

Bahan Kuah:

  • 2 liter kaldu ayam jadi atau air biasa
  • 1/2 sendok teh lada bubuk
  • 1 sendok teh kaldu bubuk instan (jika pakai air biasa)
  • 2 batang daun bawang, iris menyerong
  • 1 sendok teh gula
  • garam secukupnya

Bahan Taburan:

  • Bawang Merah Goreng

Apa saja Manfaat Makan Mie Ayam?

Dari bahan baku yang digunakan untuk membuat nasi goreng, berikut 4 manfaat makan Mie Ayam 

  1. Meningkatkan Energi
  2. Menyehatkan Tulang
  3. Meringankan gangguan pernapasan
  4. Menguatkan system imun

Meningkatkan Energi tubuh

Manfaat mengkonsumsi mie ayam adalah untuk membantu meningkatkan energi. Mie ayam terbuat dari gandum yang kaya akan kandungan vitamin B-nya dapat membantu menyediakan energi bagi tubuh, menurut  Selain itu, mie ayam juga terdapat karbohidrat kompleks, yang membuat Anda merasa kenyang lebih lama dan memberi Anda energi untuk jangka waktu yang lebih lama.

Menyehatkan tulang

Kandungan Kalsium yang terdapat pada daging ayam, bumbu bawang merah dan bawang putih berfungsi untuk menjaga tulang. Mineral ini menjaga tulang tetap kokoh dan merangsang pertumbuhan sel tulang baru menggantikan sel tulang yang rusak. Selain kalsium, bawang merah juga mengandung tembaga, zat besi dan fosfor yang sangat baik untuk tubuh kita.

Meringankan Gangguan Pernapasan

Sayur Sawi yang terdapat pada mie ayam diketahui memiliki banyak vitamin dan mineral yang efektif dalam memerangi infeksi virus seperti pilek dan flu. Kandungan vitamin C pada sayur sawi diharapkan mampu membantu meredakan peradangan karena sinus dan mengurangi risiko terserang penyakit asma. Lalu, sayur sawi juga berperan sebagai ekspektoran yang cukup efektif untuk membantu melegakan jalur pernapasan dengan cara mengeluarkan lendir. 

Karena itu, apabila anda sedang sakit flu, kami menyarankan anda supaya mengkonsumsi mie ayam hangat-hangat dan minum teh panas kemudian istirahat setelahnya. semoga sajian mie ayam dan teh panas tersebut dapat meringankan gejalan flu anda.

Menguatkan sistem imun tubuh

Bahan baku jahe, merica dan merica yang terdapat pada mie ayam banyak mengandung vitamin C dan magnesium. Kandungan vitamin C dan magnesium dapat membantu tubuh memperkuat sistem imun. Selain kedua zat tersebut, jahe juga memiliki kandungan gingerols, shogaols, dan zingerones yang dapat berfungsi sebagai antioksidan bagi tubuh.

Demikian 4 manfaat makan mie ayam, apabila artikel ini bermanfaat silakan bagi kepada teman-teman anda semua.


Posting Komentar untuk "4 Manfaat Makan Mie Ayam dan Bahan Bakunya"

ِِِArtikel Pilihan:



Contoh Soal Simple Past Pilihan Ganda dan Jawabannya

close