Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Penyebab Penyakit TBC, Gejala dan Cara Mengobatinya

 Apa yang menyebabkan penyakit TBC? 

Penyakit TBC atau Tuberkulosis disebabkan oleh bakteri Mycobacterium Tuberculosis, Orang dengan penyakit TBC aktif di paru-paru atau kotak suara dapat menyebarkan penyakit tersebut. Mereka melepaskan tetesan kecil yang membawa bakteri melalui udara. Ini bisa terjadi ketika mereka sedang berbicara, bernyanyi, tertawa, batuk atau bersin.

Bagaimana proses penularan penyakit TBC?

Proses penularan penyakit TBC dimulai dari kuman TBC yang keluar ke udara melalui droplet atau percikan dahak ketika penderita TBC sedang batuk bersin atau berbicara tanpa menutup mulut atau menggunakan masker. Kuman TBC yang keluar terhirup oleh orang lain melalui saluran pernapasan menuju paru-paru dan menyebar ke bagian Tubuh yang lain.

Apa saja gejala penyakit TBC?

Berikut adalah enam gejala yang mengindikasikan terjangkit penyakit TBC

  1. Batuk terus menerus baik berdahak maupun tidak berdahak.
  2. Demam meriang atau demam yang tidak terlalu tinggi, 
  3. Mengalami nyeri dada
  4. Batuk bercampur darah
  5. Berkeringat tanpa sebab
  6. Nafsu makan dan berat badan menurun.

Penyebab Penyakit TBC , Gejala dan Cara Mengobatinya

Bagaimana cara mengobati penyakit TBC?

Berikut adalah lima jenis obat-obatan yang digunakan untuk mengobati penyakit TBC, yaitu Isoniazid, Rifampisin, Pyrazinamide, Streptomisin dan Etambutol.

Adapun proses pengobatan TBC dilakukan selama 6-8 bulan yang terbagi dalam 2 tahap dimana untuk tahap awal obat diminum setiap hari selama 2 atau 3 bulan. Untuk tahap akhir obat diminum 3 kali seminggu selama 4 atau 5 bulan.

Bagaimana cara mencegah tertular penyakit TBC?

Mencegah diri kita tertular penyakit TBC adalah hal.yang harus dilakukan oleh setiap masyarakat, karena mencegah lebih baik dari pada mengobati.

Berikut adalah delapan tips untuk mencegah tertular penyakit TBC

  1. Melakukan pola hidup sehat
  2. Memakan makanan yang bergizi secukupnya dan tidak berlebihan untuk meningkatkan daya tahan tubuh
  3. Membuka jendela supaya rumah mendapatkan sinar matahari dan udara segar
  4. Menjemur alas tidur supaya tidak lembab
  5. Mendapatkan suntik vaksin BCG bagi anak balita
  6. Melakukan olahraga secara teratur
  7. Tidak merokok
  8. Melakukan pemeriksaan TBC

Bagaimana cara melakukan pemeriksaan TBC?

Berikut adalah lima tahapan untuk melakukan pemeriksaan penyakit TBC, yaitu

  1. Melakukan pemeriksaan dahak, dimana dahak diambil 2 kali dalam 1 hari atau 2 hari yaitu metode SS/SP
  2. Metode SS yaitu sewaktu datang ke fasilitas kesehatan (hari ke-1) diambil 2 dahak dengan interval minimal 1 jam.
  3. Metode SP yaitu sewaktu datang ke fasilitas kesehatan (hari ke-1) dan pagi hari setelah bangun tidur (hari kedua)
  4. Melakukan pemeriksaan Rontgen dada
  5. Melakukan pemeriksaan tambahan berupa Rontgen foto dada, apabila pemeriksaan dahak hasilnya negatif, sedangkan gejala penyakit TBC ditemukan. Adapun tes cepat molekuler (TCM) adalah alat diagnosis utama yang digunakan untuk penegakan diagnosis TBC 


Posting Komentar untuk "Penyebab Penyakit TBC, Gejala dan Cara Mengobatinya"

ِِِArtikel Pilihan:



Contoh Soal Simple Past Pilihan Ganda dan Jawabannya

close