Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

25 Contoh kalimat leher di bahasa Indonesia dan Pengertiannya

 Apaka yang dimaksud dengan leher?

Menurut kamus besar bahasa Indonesia (KBBI) pengertian leher adalah (1) bagian tubuh (manusia atau binatang) yang menghubungkan kepala dengan tubuh yang lain; (2) barang yang rupanya (bentuknya, letaknya) menyerupai leher; contoh : leher terasa panjang, ki sudah lelah (karena menanti dan sebagainya); contoh : bersitegang urat leher , ki berkeras kepala; mengotot; leher merupakan bentuk kata benda di bahasa Indonesia.

25 Contoh kalimat leher di bahasa Indonesia dan Pengertiannya

Berikut adalah 25 contoh kalimat menggunakan kata leher di bahasa Indonesia, apabila saudara mempunyai pertanyaan silakan tulis melalui kolom komentar di bawah

  1. Mengapa lehermu berwarna kemerahan?
  2. Leher jerapah sangat panjang.
  3. Mengapa leher jerapah sangat panjang?
  4. Leher Jerapah yang panjang berfungsi untuk menjangkau makanan pada pohon yang tinggi.
  5. Lehernya terlihat putih dan jenjang.
  6. Dia memukul nyamuk yang menggigit lehernya.
  7. Kami akan memasangkan kalung emas di leher anda.
  8. Bunda sedang disuruh oleh ibunya untuk pergi ke apotek membeli obat sakit leher.
  9. Menggunakan otot leher secara berlebihan bisa membuat anda sakit.
  10. Salah posisi tidur bisa membuat leher anda sakit ketika bangun tidur.
  11. Ketika keluhan nyeri leher kambuh anda bisa berbaring untuk meregangkan otot anda.
  12. Rusaknya sebagian persendian pada tubuh juga bisa menyebabkan leher tubuh anda sakit.
  13. Membawa tas yang terlalu berat bisa mempengaruhi otot dan leher.
  14. Berhati-hatilah ketika menggendong bayi karena lehernya masih lemah.
  15. Menjelang usia 3 bulan, leher bayi sudah cukup kuat untuk menyangga kepalanya.
  16. Memijat leher punggung dan bokong bayi bisa membuat bayi terasa nyaman dan tenang.
  17. Sakit leher dapat terjadi karena saraf yang terjepit otot tertarik dan salah dalam memosisikan badan.
  18. Tengkuk adalah bagian belakang leher yang sering terasa pegal ketika kita selesai beraktivitas.
  19. Dia memiliki kalung yang indah tergantung di lehernya.
  20. Budiman berkata bahwa lehernya sedang sakit.
  21. Kami akan memeriksakan leher kucing kami yang terkilir.
  22. Bambang menyembelih ayam tepat di lehernya.
  23. Bapak ustad sedang membaringkan sapi untuk disembelih pada bagian leher menggunakan pisau yang tajam.
  24. Harimau tersebut menekan ayam tepat di lehernya.
  25. Seekor kucing liar menerkam anak ayam dan menggigit di lehernya.

Posting Komentar untuk "25 Contoh kalimat leher di bahasa Indonesia dan Pengertiannya "

ِِِArtikel Pilihan:



Contoh Soal Simple Past Pilihan Ganda dan Jawabannya

close