Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

22 Contoh kalimat barat daya di Bahasa Indonesia

22 Contoh kalimat barat daya di Bahasa Indonesia
Gambar 1.0. Contoh Kalimat dengan Barat Daya di Bahasa Indonesia

Apa Artinya Barat Daya?

Menurut kamus besar bahasa indonesia (KBBI), pengertian barat daya adalah mata angin yang arahnya antara barat dan selatan. Berikut adalah 22 contoh kalimat menggunakan kata barat daya di bahasa indonesia, apabila saudara mempunyai pertanyaan silakan tulis melalui kolom komentar di bawah

  1. Di antara tiga jalan tersebut, hendaknya anda memilih yang menuju barat daya supaya bisa menemukan sesuatu yang menarik di sana
  2. Rumah saya tepat berada di barat daya jalan mulawarman kota Tarakan.
  3. Sebutkan nama kecamatan yang berada di wilayah Aceh barat daya!
  4. Kecamatan Wewewa Barat berada di daerah kabupaten Sumba barat daya.
  5. Kabupaten Maluku barat daya mempunyai batas Utara berupa laut Banda dan batas selatan laut Timor dan selat Wetar.
  6. Sebanyak empat puluh orang lebih tewas akibat gempa bumi di China barat daya.
  7. Gempa magnitudo 6,6 mengguncang Tiongkok Barat daya.
  8. Provinsi Papua barat daya akan segera dibentuk oleh pemerintah Republik Indonesia.
  9. Dia sangat berpeluang memimpin daerah otonomi baru provinsi Papua barat daya.
  10. Dia diduga melakukan kegiatan penipuan di wilayah Sumba barat daya.
  11. Kabupaten Sorong didorong menjadi ibukota provinsi Papua barat daya.
  12. Perjuangan pemekaran provinsi Papua barat daya diputuskan pada hari Jum'at.
  13. Gempa berkekuatan 5,1 skala Ritcher mengguncang Maluku barat daya.
  14. Ketua komisi DPR RI membahas tiga isu krusial dalam pembahasan RUU Provinsi Papua barat daya.
  15. Dewan adat Doberai mendukung Daerah operasi baru Papua barat daya.
  16. Satuan polres Aceh barat daya berhasil menangkap lima pengedar narkoba.
  17. Angin laut bergerak ke arah tenggara -barat daya dengan kecepatan angin berkisar 5-20 Knot.
  18. Liz truss pernah terpilih menjadi anggota parlemen partai konservatif mewakili wilayah Norfolk barat daya.
  19. Guguran lava sebanyak 5 kali meluncur ke arah barat daya sejauh 1500 meter.
  20. Beberapa warga Sumba barat daya ditangkap TNI karena menangkap ikan menggunakan bom rakitan.
  21. Pemuda MS berusia 20 tahun ditangkap satuan reserse dan kriminal polres Aceh Barat daya karena mengirimkan foto syur kepada orang tua pacar.
  22. Angin topan Hinnanmor akan tiba dari 460 kilometer selatan - barat daya laut Jepang.

Posting Komentar untuk "22 Contoh kalimat barat daya di Bahasa Indonesia"

ِِِArtikel Pilihan:



Contoh Soal Present Continuous Pilihan Ganda dan Jawabannya

close