Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Hadis Shohih Bukhori tentang Mas Kawin Emas Seberat biji Kurma

Agama Islam adalah agama yang sangat mulia dimana Di dalam agama Islam ketika kita menikahi seorang wanita dianjurkan untuk memberikan mas kawin baik itu mas kawin berupa hafalan Alquran, cincin besi ataupun mas kawin dari emas, di mana ada seorang sahabat nabi yang melakukan kegiatan tersebut terekam dalam sebuah hadits shahih Bukhari Semoga dengan adanya hadis ini kita bisa meniru sahabat tersebut ketika kita ingin menikahi seorang wanita dengan mempersiapkan emas sebagai mas kawin untuk wanita yang kita cintai, 

Berikut adalah hadis yang menjelaskan tentang mas kawin seberat biji, kurma dimana ada seorang sahabat yang telah menikah dengan mas kawin seberat biji kurma sahabat tersebut bernama Abdurrahman bin Auf, Abdurrahman bin Auf adalah salah satu sahabat nabi yang sangat terkenal akan kemuliaan dan ketakwaannya, Beliau juga termasuk orang yang kaya raya lagi dermawan di masa hidup Nabi Muhammad SAW,  berikut adalah redaksi Hadits Shahih Bukhari tentang mas kawin emas seberat biji kurma yang dilengkapi dengan arti dan tulisan latinnya

-  عَنْ أَنَسٍ أنَّ عَبْدَ الرَّحْمَنِ بنَ عَوْفٍ تَزَوَّجَ امْرَأَةً علَى وزْنِ نَوَاةٍ، فَرَأَى النبيُّ صَلَّى اللهُ عليه وسلَّمَ بَشَاشَةَ العُرْسِ، فَسَأَلَهُ، فَقالَ: إنِّي تَزَوَّجْتُ امْرَأَةً علَى وزْنِ نَوَاةٍ وعَنْ قَتَادَةَ، عن أنَسٍ: أنَّ عَبْدَ الرَّحْمَنِ بنَ عَوْفٍ تَزَوَّجَ امْرَأَةً علَى وزْنِ نَوَاةٍ مِن ذَهَبٍ

Tulisan latin :

'An anasin anna 'abdarrohmanibna 'aufin Tazawwajam roatan 'ala wazni nawatin, faro annabiyyu shallallahu 'alaihi WA sallam basyasyatal 'ursyi fasaalahu faqola inniy tazawwajtum roatan 'ala wazni nawatin WA 'an qotadata 'an anasin anna 'abdar rohmaanibna 'aufin tazawwajam roatan 'ala wazni nawatin min dzahabin

Artinya :

Dari Anas bahwa Abdurrohman bin Auf kawin dengan se orang wanita dengan mahar emas seberat biji kurma, lantas Nabi melihat kecerahan wajah pengantin lelaki. Nabi bertanya kepadanya; Lalu Ab durrohman menjawab: "Sesungguhnya saya telah kawin dengan seorang wanita dengan maskawin seberat biji kurma (dari emas)". Dari Qotadah dari Anas bahwa Abdurrohman bin Auf kawin dengan seorang wanita dengan maskawin emas seberat biji kurma".

Demikian hadis shohih bukhori no 4199 tentang mas kawin emas seberat biii kurma, apabila saudara mempunyai pertanyaan silakan tulis melalui kolom komentar di bawah.


Posting Komentar untuk "Hadis Shohih Bukhori tentang Mas Kawin Emas Seberat biji Kurma"

ِِِArtikel Pilihan:



Contoh Soal Simple Past Pilihan Ganda dan Jawabannya

close