Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

(قَعَدَ ) Qo’ada Artinya, Contoh Kalimat dan Tashrifnya

  Apa arti Qo’ada (قَعَدَ )?

Qo’ada merupakan bentuk fi’il madhi. Qo’ada artinya duduk. Tulisan arab Qo’ada adalah قَعَدَ . dimana kata Qo'ada terdiri dari 3 huruf hijaiyah, yakni huruf qof, huruf 'ain dan huruf dal.  Adapun bentuk perubahan atau tasrif kata Qo'ada (قَعَدَ ) mengikuti wazan (pola) fa'ala yaf'ulu fa'lan, sebagai berikut  

قَعَدَ يَقْعُدُ قُعُوْدًا وَ مَقْعَدًا فَهُوَ قَاعِدٌ وَذَاكَ مَقْعُوْدٌ اُقْعُدْ لَاتَقْعُدْ مَقْعَدٌ٢ مِقْعَدٌ

  1. Fi’il Madhi =  (قَعَدَ) Qo’ada artinya telah duduk
  2. Fi’il Mudhori’ = (يَقْعُدُ) Yaq’udu artinya sedang duduk
  3. Masdar = (قُعُوْدًا) Qu’udan artinya dudukan
  4. Masdar Mim = (مَقْعَدًا) Maq’adan artinya sedang duduk
  5. Isim Fa’il = (قَاعِدٌ) Qo’idun artinya Orang yang duduk
  6. Isim Maf’ul = (مَقْعُوْدٌ) Maq’udun artinya yang diduduki
  7. Fi’il Amr = (اُقْعُدْ) Uq’ud artinya duduklah!
  8. Fi’il Nahi = (لَاتَقْعُدْ) La taq’ud artinya janganlah engkau duduk
  9. Isim Makan/Isim Zaman = (مَقْعَدٌ) Maq’adun artinya tempat atau waktu duduk
  10. Isim Alat = (مِقْعَدٌ) Miq’adun artinya Alat untuk duduk

Kata Qo’ada (قَعَدَ) bisa berubah menjadi Qo’adtu, Qo’adtuma dan Qo’adtum tergantung pada dhomir (kata ganti yang digunakan). Adapun perubahan kata berdasarkan dhomirnya disebut dengan tasrif lughowi, berikut ini penjelasan dan contoh tentang tasrif lughowi fi’il madhi kata Qo’ada (قَعَدَ)

Tasrif Lughowi fi’il Madhi kata Qo’ada (قَعَدَ)

Tasrif adalah perubahan kata, di dalam bahasa arab penggunaan kata kerja akan berubah-ubah sesuai dengan dhomir (kata ganti) yang berada di depannya, sehingga penulisan kalimat saya telah duduk dengan kalian telah duduk itu berbeda. Di bawah ini adalah penulisan Tasrif Lughowi Fi’il Madhi dengan kata Qo’ada (قَعَدَ) dari kata ganti dengan huruf ana sampai nahnu, di mana perubahan bentuk fi’il madhi dengan dhomir disebut juga tasrif lughowi fi’il madhi

  1. هُوَ قَعَدَ huwa qo’ada artinya Dia laki-laki telah duduk
  2. هُمَا قَعَدَا huma qo’adaa artinya Mereka laki-laki berdua telah duduk
  3.  هُمْ قَعَدُوا hum qo’aduu artinya Mereka laki laki telah duduk
  4.  هِيَ قَعَدَتْ hiya qo’adats artinya Dia wanita telah duduk
  5.  هُمَا قَعَدَتَا huma qo’adata artinya Mereka wanita berdua telah duduk
  6. هُنَّ قَعَدْنَ hunna qo’adna artinya Mereka wanita telah duduk
  7.  أَنْتَ قَعَدْتَ anta qo’adta artinya Kamu laki-laki telah duduk
  8. أَنْتُمَا قَعَدْتُمَا antuma qo’adtuma artinya Kamu berdua laki-laki telah duduk
  9.  أَنْتُمْ قَعَدْتُمْ antum qo’adtum artinya Kamu semua laki-laki telah duduk
  10.  أَنْتِ قَعَدْتِ anti qo’adti artinya Kamu wanita telah duduk
  11. أَنْتُمَا قَعَدْتُمَا antuma qo’adtuma artinya Kamu berdua wanita telah duduk
  12.  أَنْتُنَّ قَعَدْتُنَّ antunna qo’adtunna artinya Kamu semua wanita telah duduk
  13. أَنَا قَعَدْتُ ana qo’adtu artinya Saya telah duduk
  14. نَحْنُ قَعَدْنَا nahnu qo’adna artinya Kami telah duduk

(قَعَدَ ) Qo’ada Artinya, Contoh Kalimat dan Tashrifnya
Gambar 1.0 Qo'ada Artinya dan Contoh Kalimatnya

Contoh Kalimat dengan kata Qo’ada (قَعَدَ)

Berikut adalah 5 contoh kalimat dengan kata Qo’ada (قَعَدَ), adapun warna kuning kami berikan kepada kata yang menggunakan kata Qo’ada (قَعَدَ)  supaya memudahkan di dalam mempelajari dan memahaminya.

  1. لقد قَعَدَ بَعْدَ أَنْ رَكَضَ حَوْلَ الْفَنَاءِ laqod qo’ada ba’da an rokadho khaulal fana I artinya Dia telah duduk setelah berlari mengitari halaman
  2.  قَعَدَتْ فَاطِمَة عَلَى كُرْسِيٍّ بَعْدَ يَوْمٍ طَوِيْلٍ مِنَ الْعَمَلِ qo’adats fathimat ‘ala kursiyyin ba’da yaumin thowilin minal ‘amali artinya Fathimah telah duduk di kursi setelah seharian bekerja.
  3. قَعَدْنَا فِي الغُرْفَةِ بَعْدَ نِصْفٍ سَاعَةٍ مِنَ الْوُقُوْفِ qo’adna fil ghurfati ba’da nishfin sa’atin minal wuqufi artinya Kami telah duduk di ruang setelah berdiri selama setengah jam.
  4. الَّذِينَ يَذْكُرُونَ اللّهَ قِيَاماً وَقُعُوداً وَعَلَىَ جُنُوبِهِمْ وَيَتَفَكَّرُونَ فِي خَلْقِ السَّمَاوَاتِ alladzina yadzkurunallaha qiyaman wa qu’udan wa ‘ala junubihim wa yatafakkaruna fi kholqis samawati artinya (yaitu) orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri, duduk atau dalam keadaan berbaring, dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi Ali Imron ayat 191
  5. فَاِذَا قَضَيْتُمُ الصَّلٰوةَ فَاذْكُرُوا اللّٰهَ قِيَامًا وَّقُعُوْدًا وَّعَلٰى جُنُوْبِكُمْ ۚ faidza qodhoitumush sholata fadzkurullaha qiyaman wa qu’udan wa ‘ala junubihim artinya Selanjutnya, apabila kamu telah menyelesaikan salat(mu), ingatlah Allah ketika kamu berdiri, pada waktu duduk dan ketika berbaring. An nisa’ ayat 103


Posting Komentar untuk "(قَعَدَ ) Qo’ada Artinya, Contoh Kalimat dan Tashrifnya"

ِِِArtikel Pilihan:



Contoh Soal Simple Past Pilihan Ganda dan Jawabannya

close