Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengertian dan Contoh Kebutuhan Menurut Waktu dan Subjeknya

 Manusia hidup membutuhkan berbagai macam kebutuhan, pada pelajaran sebelumnya kita sudah membahas kebutuhan manusia menurut intensitas dan sifatnya,  maka pada pembahasan kali ini kita akan membahas kebutuhan manusia menurut waktu pemenuhan dan subjek atau konsumennya, 

Pengertian dan Contoh Kebutuhan Menurut Waktunya.

Berdasarkan teori ekonomi yang ada pada pelajaran kelas 10 SMA di jelaskan bahwa kebutuhan manusia berdasarkan waktu pemenuhan terbagi menjadi empat jenis kebutuhan, yaitu kebutuhan sekarang, kebutuhan akan datang (mendatang). Kebutuhan yang tidak tertentu waktunya, dan kebutuhan sepanjang waktu.

  1. Kebutuhan sekarang adalah kebutuhan yang harus dipenuhi sekarang juga dan tidak dapat ditunda-tunda lagi. Contohnya adalah makan ketika lapar, minuman bagi orang kehausan, tempat tinggal untuk berteduh dari panas dan hujan.
  2. Kebutuhan Masa mendatang adalah kebutuhan sifatnya tidak terlalu mendesak dan oleh karena itu keberadaannya masih dapat ditunda. Kebutuhan masa mendatang lebih bersifat persiapan atau persediaan untuk mengantisipasi kebutuhan di kemudian hari. Contohnya adalah menabung uang untuk kebutuhan anak sekolah dan menabung uang untuk pergi haji.
  3. Kebutuhan yang tidak tertentu waktunya adalah kebutuhan yang terjadi secara tiba-tiba atau tidak disengaja yang sifatnya insidentil atau kadang-kadang. Contoh kebutuhan yang tidak tertentu seperti terjadinya banjir bandang di daerah aliran sungai brantas yang membanjiri rumah warga, maka kita yang berada di daerah aman wajib membantu mereka yang terkena musibah banjir. 
  4. Kebutuhan sepanjang waktu adalah kebutuhan yang memerlukan waktu yang lama dan boleh dikatakan sepanjang waktu, Contoh kebutuhan sepanjang waktu seperti belanja baju lebaran, belanja kue dan jajan ketika lebaran, belanja untuk keperluan anak sekolah. Belanja untuk perbaikan rumah.

Contoh Kebutuhan Menurut Subjek
Gambar 1.0. Contoh Kebutuhan Menurut Subjek

Pengertian dan Contoh Kebutuhan Menurut Subjeknya

Kebutuhan menurut subjek atau konsumennya terbagi menjadi dua, yaitu kebutuhan perseorangan (individu) dan kebutuhan masyarakat.

  1. Kebutuhan perseorangan (individu) adalah kebutuhan yang langsung berhubungan dengan pribadi-pribadi manusia. Contoh kebutuhan perseorangan (individu)  seperti Meteran dan gergaji untuk tukang bangunan, PC dan laptop untuk mahasiswa kuliah, susu bayi untuk anak balita
  2. Kebutuhan masyarakat (sosial) adalah kebutuhan untuk umum atau masyarakat yang mempunyai kepentingan sama. Contoh kebutuhan masyarakat (sosial) seperti lampu penerangan jalan untuk masyarakat yang melalui jalan tersebut, jalan raya untuk memudahkan perjalanan masyarakat , jembatan untuk memudahkan perjalanan masyarakat.

Jadi dari pengertian dan contoh di atas anda bisa memahami bahwa kebutuhan perseorangan adalah kebutuhan yang memang untuk memenuhi kebutuhan dirinya sendiri sebagai individu manusia, sedangkan kebutuhan masyarakat adalah kebutuhan untuk masyarakat atau beberapa individu yang mempunyai kepentingan yang sama.

Contoh  Soal Ekonomi tentang Pemenuhan Kebutuhan Manusia menurut Waktu dan Subjeknya

Berikut adalah 20 contoh soal ekonomi pilihan ganda tentang pemenuhan kebutuhan manusia menurut Waktu dan Subjeknya.

1) Apa yang dimaksud dengan kebutuhan sekarang ?

a. Kebutuhan sekarang adalah kebutuhan yang harus dipenuhi sekarang juga dan tidak dapat ditunda-tunda lagi

b. Kebutuhan sekarang adalah kebutuhan sifatnya tidak terlalu mendesak dan oleh karena itu keberadaannya masih dapat ditunda..

c. Kebutuhan sekarang adalah kebutuhan yang terjadi secara tiba-tiba atau tidak disengaja yang sifatnya insidentil atau kadang-kadang.

d. Kebutuhan sekarang adalah kebutuhan yang memerlukan waktu yang lama dan boleh dikatakan sepanjang waktu,

2) Apa yang dimaksud dengan kebutuhan masa mendatang?

a. Kebutuhan masa mendatang adalah kebutuhan yang harus dipenuhi sekarang juga dan tidak dapat ditunda-tunda lagi

b. Kebutuhan masa mendatang adalah kebutuhan sifatnya tidak terlalu mendesak dan oleh karena itu keberadaannya masih dapat ditunda..

c. Kebutuhan masa mendatang adalah kebutuhan yang terjadi secara tiba-tiba atau tidak disengaja yang sifatnya insidentil atau kadang-kadang.

d. Kebutuhan masa mendatang adalah kebutuhan yang memerlukan waktu yang lama dan boleh dikatakan sepanjang waktu,

3) Apa yang dimaksud dengan kebutuhan yang tidak tertentu waktunya?

a. Kebutuhan yang tidak tertentu waktunya adalah kebutuhan yang harus dipenuhi sekarang juga dan tidak dapat ditunda-tunda lagi

b. Kebutuhan yang tidak tertentu waktunya adalah kebutuhan sifatnya tidak terlalu mendesak dan oleh karena itu keberadaannya masih dapat ditunda..

c. Kebutuhan yang tidak tertentu waktunya adalah kebutuhan yang terjadi secara tiba-tiba atau tidak disengaja yang sifatnya insidentil atau kadang-kadang.

d. Kebutuhan yang tidak tertentu waktunya adalah kebutuhan yang memerlukan waktu yang lama dan boleh dikatakan sepanjang waktu,

4) Apa yang dimaksud dengan kebutuhan sepanjang waktu?

a. Kebutuhan sepanjang waktu adalah kebutuhan yang harus dipenuhi sekarang juga dan tidak dapat ditunda-tunda lagi

b. Kebutuhan sepanjang waktu adalah kebutuhan sifatnya tidak terlalu mendesak dan oleh karena itu keberadaannya masih dapat ditunda..

c. Kebutuhan sepanjang waktu adalah kebutuhan yang terjadi secara tiba-tiba atau tidak disengaja yang sifatnya insidentil atau kadang-kadang.

d. Kebutuhan sepanjang waktu adalah kebutuhan yang memerlukan waktu yang lama dan boleh dikatakan sepanjang waktu,

5) Berapa jenis kebutuhan ekonomi menurut waktunya?

a. 2 jenis

b. 3 jenis

c. 4 jenis

d. 5 jenis

6) Ketika anda lapar kemudian anda pergi ke kantin sekolah untuk sarapan, berdasarkan waktunya, maka makan ketika lapar termasuk kebutuhan 

a. Sekarang

b. Mendatang

c. Tidak tertentu waktunya

d. Sepanjang waktu

7) Ibu fadillah menyisihkan sebagian pendapatan keluarganya untuk ditabung demi persiapan kuliah anak laki-lakinya pertama, berdasarkan waktunya, maka menabung untuk biaya kuliah anaknya termasuk kebutuhan 

a. Sekarang

b. Mendatang

c. Tidak tertentu waktunya

d. Sepanjang waktu

8) Terjadi letusan gunung kelud di Kediri 5 tahun lal, karena ibu saya sudah mempersiapkan uang untuk kondisi tersebut, maka ibu mendonasikan uang untuk korban letusan gunung berapi, berdasarkan waktunya, maka kebutuhan berdonasi kepada korban musibah bencana alam termasuk kebutuhan 

a. Sekarang

b. Mendatang

c. Tidak tertentu waktunya

d. Sepanjang waktu

9) Ayah saya berpendapat bahwa investasi yang paling baik adalah investasi leher ke atas, maksudnya investasi untuk pendidikan adalah investasi yang menjanjikan. Karena itu ayah berpendapat menuntut ilmu harus dilakukan seumur hidup maka dari itu ayah mengalokasikan biaya yang berlanjut setiap harinya. Adapun berdasarkan waktunya, maka kebutuhan ayah termasuk kebutuhan 

a. Sekarang

b. Mendatang

c. Tidak tertentu waktunya

d. Sepanjang waktu

10 ) Dibawah ini manakah yang termasuk kebutuhan mendatang

a. Makan nasi goreng di kantin

b. Membeli pizza di KFC

c. Menabung uang di bank untuk membangun rumah

d. Berdonasi ke korban bencana alam 

11) Berapa jenis kebutuhan ekonomi menurut subyeknya

a. 2 jenis

b. 3 jenis

c. 4 jenis

d. 5 jenis

12) Apa yang dimaksud dengan kebutuhan perseorangan (individu)?

a. Kebutuhan perseorangan adalah kebutuhan yang langsung berhubungan dengan pribadi-pribadi manusia

b. Kebutuhan perseorangan adalah kebutuhan untuk umum atau masyarakat yang mempunyai kepentingan sama.

c. Kebutuhan perseorangan adalah kebutuhan yang terjadi secara tiba-tiba atau tidak disengaja yang sifatnya insidentil atau kadang-kadang.

d. Kebutuhan perseorangan adalah kebutuhan yang harus dipenuhi sekarang juga dan tidak dapat ditunda-tunda lagi

13) Apa yang dimaksud dengan kebutuhan masyarakat (sosial)?

a. Kebutuhan masyarakat (sosial) adalah kebutuhan yang langsung berhubungan dengan pribadi-pribadi manusia

b. Kebutuhan masyarakat (sosial)adalah kebutuhan untuk umum atau masyarakat yang mempunyai kepentingan sama.

c. Kebutuhan masyarakat (sosial)adalah kebutuhan yang terjadi secara tiba-tiba atau tidak disengaja yang sifatnya insidentil atau kadang-kadang.

d. Kebutuhan masyarakat (sosial) adalah kebutuhan yang harus dipenuhi sekarang juga dan tidak dapat ditunda-tunda lagi

14) Seorang pelajar membeli tas merek Eiger untuk pergi ke sekolah, berdasarkan subjeknya, maka kebutuhan pelajar tersebut adalah kebutuhan 

a. Kebutuhan perseorangan (individu)

b. Kebutuhan Masyarakat

c. Kebutuhan Tidak tertentu waktunya

d. Kebutuhan Sepanjang waktu

15) Walikota Kediri berencana membangun bandara di daerah kediri bagian selatan, berdekatan dengan tulungangung dan Blitar, maka berdasarkan subjeknya, pembangunan bandara tersebut adalah kebutuhan 

a. Kebutuhan perseorangan (individu)

b. Kebutuhan Masyarakat

c. Kebutuhan Tidak tertentu waktunya

d. Kebutuhan Sepanjang waktu

16) Presiden Jokowi telah membangun tol trans Jawa pada tahun 2020-2021, Pembangunan tol tran jawa bertujuan memudahkan aliran distribusi barang dan orang di pulau jawa. maka berdasarkan subjeknya, pembangunan bandara tersebut adalah kebutuhan 

a. Kebutuhan perseorangan (individu)

b. Kebutuhan Masyarakat

c. Kebutuhan Tidak tertentu waktunya

d. Kebutuhan Sepanjang waktu

17) Manakah di bawah ini yang termasuk kebutuhan perseorangan (individu)?

a. Pembangunan Jembatan Surabaya Madura

b. Pembuatan Jalan Tol Balikpapan Samarinda

c. Pembangunan Pelabuhan Malundung Kota Tarakan

d. Membeli baju seragam untuk sekolah

18) Manakah di bawah ini yang termasuk kebutuhan masyarakat ?

a. Pembangunan Jembatan Surabaya Madura

b. Minum Es dawet di kantin sekolah

c. Makan siang di warung nasi padang

d. Membeli baju seragam untuk sekolah

19) Manakah di bawah ini yang bukan termasuk kebutuhan masyarakat?

a. Pembangunan Jembatan Surabaya Madura

b. Pembuatan Jalan Tol Balikpapan Samarinda

c. Pembangunan Pelabuhan Malundung Kota Tarakan

d. Makan siang di warung nasi padang

20) Manakah di bawah ini yang termasuk kebutuhan masa mendatang?

a. Makan siang ketika lapar

b. Berdonasi uang kepada tetangga yang meninggal dunia tadi pagi

c. Menabung untuk pergi haji 10 tahun lagi

d. Minum es dawet ketika haus

Adapnn kunci jawaban soal pilihan ganda ekonomi menurut Waktu dan Subjeknya berada pada bagian belakang kuesioner. 


Posting Komentar untuk "Pengertian dan Contoh Kebutuhan Menurut Waktu dan Subjeknya"

ِِِArtikel Pilihan:



Contoh Soal Present Continuous Pilihan Ganda dan Jawabannya

close